Studio game indie asal Italia, IcyQuill, memperkenalkan Dragon Lands sebagai project terbaru mereka. Game ini diumumkan secara resmi melalui ajang The Mix Summer Game Showcase 2025 dan dijadwalkan rilis untuk PC dan Steam Deck.

Gameplay Dragon Lands

Dragon Lands adalah game idler yang mengajak pemain membangun dan memperluas wilayah dengan cara mengumpulkan sumber daya, membuat bangunan, serta memanfaatkan naga untuk mengotomatiskan berbagai proses produksi.

Permainan dimulai dengan kegiatan sederhana seperti memanen kayu dan batu, lalu berkembang menjadi sistem otomasi yang lebih kompleks. Pemain juga dapat mengembangkan kemampuan karakter dan naga melalui sistem skill tree.

Game ini mengambil inspirasi dari beberapa judul lain seperti Forager, Nova Lands, Outpath, To The Core, dan Nodebuster.

Fitur-Fitur Utama

Berikut ini adalah fitur yang ditawarkan dalam Dragon Lands:

  • Gather and Manage
    Mengumpulkan berbagai jenis sumber daya, termasuk batu, kayu, permata, dan naga.
  • Collect Dragons and Automate
    Naga digunakan untuk menjalankan fungsi otomatisasi seperti memanen dan memproduksi barang.
  • Craft and Build
    Sistem crafting mendukung pembuatan alat, bangunan, dan item magis. Beberapa resep langka dapat ditemukan untuk meningkatkan produksi.
  • Upgrade Your Skills
    Sistem skill tree memungkinkan peningkatan kemampuan untuk karakter maupun naga.

Jadwal Rilis dan Platform

Dragon Lands dijadwalkan rilis pada kuartal kedua tahun 2026. Game ini akan tersedia untuk PC dan Steam Deck.

Informasi resmi mengenai Dragon Lands dapat diikuti melalui halaman Steam dan akun X/Twitter resmi IcyQuill.

Source: official press release

Steam Curator Page

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini