iPad Air dan Mini Terbaru Bakal Pakai Chip M2 dan A16 Bionic?

Rumor iPad Air dan Mini terbaru muncul ke permukaan. Tentu saja hal ini menjadi berita yang menyegarkan untuk para tech geeks khususnya para fans Apple. Tetapi, yang bikin rumor ini heboh bukan hanya soal iPad Air dan Mini terbaru melainkan chip yang digunakan oleh dua produk Apple itu.

Kabarnya, baik iPad Air dan Mini terbaru bakal ditenagai oleh chip terbaru, yaitu chip M2. Sementara iPad Mini baru akan dibekali dengan chip A16 Bionic. Jika rumor ini benar, artinya Apple bisa membawa gebrakan baru sebagai pemilik produk tablet dengan performa paling kencang. Benarkah begitu? Ayo kita telusuri lebih jauh!

Baca Juga: Samsung Galaxy Tab S9 FE Rilis, Mau Beli?

Chip untuk iPad Air dan Mini Terbaru

Rumor iPad Air dan Mini Terbaru

Menurut kabar dari beberapa berita luar, seperti The Verge, 9to5Mac, serta Macworld, Apple siap meluncurkan iPad Air dan Mini terbaru mereka lengkap dengan chip terbaru. Seperti apa chip-nya?

Chip M2 pada iPad Air Baru

Rumor menyatakan bahwa iPad Air terbaru akan dibekali dengan chip M2, generasi penerus dari chip M1. Chip ini diharapkan akan membawa peningkatan performa signifikan, sehingga iPad Air bisa diajak untuk menangani tugas-tugas berat dengan lebih cepat dan efisien. Jika harapan ini terwujud maka komitmen Apple dalam menjadikan iPad sebagai perangkat yang mampu bersaing dengan laptop benar terlaksana.

Chip A16 Bionic pada iPad Mini Baru

Di sisi lain, iPad Mini baru diharapkan akan mendapatkan chip A16 Bionic. Chip ini tentu saja memiliki performa yang lebih baik dari chip A15 Bionic, sehingga banyak yang berharap kehadiran chip A16 Bionic akan membawa peningkatan pada performa dan bisa lebih hemat daya. Kalau benar Apple membenamkan A16 Bionic pada iPad Mini terbaru mereka, berarti produk tersebut bakal menjadi salah satu tablet compact terbaik dengan performa tinggi.

Baca Juga: Sociable Soccer 24 Siap Meluncur di PC dan Switch November 2023

Kapan iPad Air dan Mini Terbaru Meluncur?

Rilis iPad Air dan Mini Terbaru

Oke sebelum langsung membahas soal peluncurannya, kita sedikit melirik update yang mungkin bakal hadir di iPad terbaru kali ini. Sebenarnya belum banyak kabar apa saja yang akan muncul dalam iPad Series terbaru kali ini. Tetapi para fans Apple berharap bukan hanya sekedar adanya peningkatan performa, namun juga fitur terbaru yang lebih canggih. Apakah kamu juga mengharapkan hal yang sama?

Jika mungkin Apple mengamini keinginan para fans-nya maka hal tersebut akan disambut sangat gembira oleh para penggemar Apple. Namun pertanyaan besarnya adalah, kapan iPad Air dan Mini terbaru ini bakal rilis di pasaran? Sayangnya belum ada kabar pasti tentang perilisan iPad Air dan Mini ini.

Tetapi, dari beberapa sumber menyatakan bahwa bisa jadi iPad Series terbaru ini bakal rilis beberapa bulan mendatang. Kalau boleh kami prediksi, sepertinya tidak mungkin di tahun 2023 ini. Jadi, menurut kalian kira-kira kapan Apple bakal memberikan kejutan besar untuk produk barunya?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *