Playeatsleep – Pada tahun 2018 silam, Ubisoft pernah mengumumkan bahwa mereka akan segera merilis game baru dengan tema petualangan bajak laut, Skull and Bones, tetapi hal itu tidak pernah terwujud.
Akhirnya, Ubisoft menjanjikan akan merilis game tersebut di tahun berikutnya. Namun setelah itu, pada akhirnya pun Ubisoft kembali menunda perilisan game tersebut dengan alasan berbagai hal.
Setidaknya, game Skull & Bones sudah mengalami lima kali penundaan, sehingga para fans sudah mulai agak frustasi dengan mengirimkan berbagai macam komentar kepada Ubisoft.
Akhirnya, di tahun 2023 ini, Ubisoft kembali mengumumkan sesuatu tentang game ini, namun pengumuman tersebut tetap berujung pada penundaan.
Skull & Bones Dipastikan Tidak Rilis Tahun 2023

Laporan terbaru dari Ubisoft, mereka mengumumkan bahwa game Skull & Bones ditunda. Dalam pengumuman tersebut, Ubisoft juga menyampaikan bahwa kemungkinan game ini akan muncul di awal tahun 2024.
Seperti yang diketahui, Skull & Bones merupakan game yang telah digarap sejak tahun 2013, kemudian diumumkan akan rilis tahun 2018.
Tetapi, sejak saat itu, game ini berulang kali ditunda perilisannya. Padahal, saat merilis official univeiling di tahun 2017 silam, banyak yang berkomentar di akun YouTube Ubisoft bahwa mereka sangat excited.

Bahkan, sudah enam tahun berlalu, masih ada beberapa komentar dari satu tahun lalu yang menyebut bahwa Skull & Bones berpotensi sebagai sebuah karya masterpiece.
Beruntunglah di bulan Juni 2023, Ubisoft memberikan banyak asupan tentang game ini yang menunjukkan ‘hilal’ game Skull & Bones akan segera rilis, tetapi harapan itu pun pupus karena Ubisoft resmi menundanya lagi.
Rencana Akan Dirilis Tahun 2024
Selain memberikan pengumuman soal penundaan, Ubisoft sekaligus membawa berita bahwa Skull & Bones rencananya akan rilis di awal-awal tahun 2024. Belum ada tanggal atau bulan pasti.
Setidaknya, Ubisoft telah merilis video closed beta trailer di 16 Agustus 2023, hingga saat ini sudah ada lebih dari 500 komentar dari para fans yang menyebut bahwa mereka benar-benar sangat menantikan Skull & Bones.

Bahkan, video tersebut juga sudah mencapai 2000 like lebih dari seluruh penjuru dunia. Kamu bisa saksikan video tersebut melalui akun YouTube Official Ubisoft.
Nasib Game Ubisoft di 2024

Jika memang Skull & Bones akan rilis di tahun 2024, maka artinya Ubisoft memiliki banyak game yang ditawarkan, mulai dari Assassin’s Creed Nexus VR, Avatar: Frontiers of Pandora, Just Dance 2024, Prince of Persia The Lost Crown, dan Skull and Bones.
Berdasarkan pantauan dari Eurogamer.net, ada desas-desus juga bahwa Ubisoft akan memangkas biaya produksi akibat finansial yang menurun di bulan Januari 2023.
Akibat masalah finansial tersebut, Ubisoft juga dilaporkan telah melakukan pengurangan jumlah karyawan lebih dari 1.300 orang di seluruh dunia antara September 2022 dan September 2023.
Di sisi lain, CEO Ubisoft – Yves Guillemot mengatakan bahwa sejak Assassin’s Creed Mirage dan The Crew Motorfest diluncurkan, mereka berhasil mendapatkan penjualan yang memuaskan.
Lebih dari itu, Yves juga menyebut bahwa kerjasama Cloud Streaming dengan Activision Blizzard, yang membuat khawatir para regulator UK, sudah terselesaikan dengan baik.
Semoga saja hal tersebut tidak memengaruhi perilisan Skull & Bones lagi, ya.
***
2 Comments